Ujian Teori pembuatan SIM C bagian kedua
Sesuai judulnya, saya kembali datang kali kedua ke kantor Samsat Jakarta Barat dengan tujuan yang masih sama seperti dua minggu yang sudah berlalu yakni ingin mendapatkan secara resmi Surat Ijin Mengemudi Motor (SIM C) tanpa calo.
Untuk kali ini, saya tidak perlu lagi mengikuti prosedur dari awal seperti proses pendaftaran dan test kesehatan, karena hanya mengikuti ujian teori ulang. Nah kali ini, saya mencoba mengambil ujian teori yang dikerjakan secara komputer dengan waktu pengerjaan yang sama yakni 15 menit saja dan alamaknya soalnya juga masih sama persis, hehehe.
karena saya tidak mencoba mempelajari ulang ujian teori yang pertama di google, maka sudah bisa ditebak hasilnya, skor yang saya dapatkan hanya 11 dari 30 soal, artinya lebih jelek dibandingkan ujian sebelumnya.
Otomatis, saya akan datang lagi sekitar pertengahan bulan Agustus untuk ujian teori ulang kali ke-3,wkwkwkwkw.
Semoga nanti saya beruntung yah, sekarang ini mau siap-siap belajar dari google dulu materi nya. dengar-dengar kalau ujian gagal terus sampai 3 atau 4 kali, kita bisa mengambil uang pendaftarannya kembali di Bank BRI di kantor samsat tersebut.
anyway, 12 -14 agustus 2015 ini dapat perjalanan GRATIS ke Genting dan Kuala Lumpur Malaysia dan karena hanya mendapatkan 2 tiket gratis, maka saya akan berangkat dengan Noah saja. Mungkin Next trip bisa berangkat bareng Mama dan Sean juga :(
nantikan tips dan itenary wisata Kuala Lumpur dan Genting selama 3 hari 2 malam yah yang akan saya tulis di artkel berikutnya
No comments:
Post a Comment