Hari ketiga kami berencana ke yogyakarta atau pangandaran :) biarlah Tuhan yang memimpin kami dan mr.terios kami selama road traveling ini.
Terbangun lebih pagi dari yang direncanakan, bahkan matahari baru saja terbit, saya sudah terbangun tepat pukul 6 kurang dikit. Sambil nunggu sean bangun, kami memutuskan untuk berangkat ke pangandaran, dengan tujuan pantai pangandaran, pantai batu karas, pantai hiu, green canyon dan cagar alam. Untuk yogya, kami akan pergi dikesempatan berikutnya paling tidak nunggu sean seumuran noah saat ini.
Rencana sarapan dulu dan berangkat sebelum hari terlalu siang.
Sesuai janji, sblon berangkat pangandaran kami naik delman keliling kota selama lebih kurang 15 menit dengan fee 20 ribu rupiah dan setelah itu berpamitan ama saudara2 yang ada disana kami memulai perjalanan ke pangandaran. Waktu sudah menunjukkan pukul 10: 30 saat itu.
Waktu menunjukkan pukul 3 sore, sesuai rencana sambil menanti matahari terbenam, kami membeli tiket seharga 15ribu rupiah saja untuk 1 orang dewasa, anak-anak gratis. Sempat ditawarin untuk menggunakan jasa pemandu, namun kami menolak dengan halus karna lebih seru dan menantang masuk hutan tanpa prmandu,hehehe
Namun begitu kami masuk, suasana sangat sepi sekali, bisa dikata mungkin hanya kami saja berempat tamu di hutan ini, wiw :)
Sambil tetap semangat 45,kami melangkah ke dalam dan mengambil rute ke arah kiri. Perjalanan pertama kami didalam, kami bertemu dengan pemandu lokal yang menjelaskan tentang asal usul nama pangandaran berikut batu2 yang ada di tempat kami saat ini, tentunya bukan batu akik apalagi batu bacan yah sodara sodara :p
Tak lama berselang kami hendak berangkat lagi, orang tersebut menawarkan diri membantu memandu denan imbalan 75 ribu rupiah, karna menurut mereka kalo pakai jasa di depab loket bisa dikenakan tarif mencapai 150 ribu rupiah.
Setelah berpikir sejenak, kami memutuskan untuk dipandu keliling, nyerah karna hutannya benar2 luas dan lebih parahnya lagi tidak ada satu petunjuk arah sama sekali didalam sini
Tips di cagar alam pangandaran
Ada 3 tips menarik yang bisa teman-teman pakai yah :
1. Sebenarnya masuk ke tempat ini bisa gratis, kalau teman-teman muter dari arah bibir pantai barat pangandaran, karena aksesnya langsung ke dalam hutan juga, tapi sebagai warna negara yang baik, Lebih baek masuk dari pintu resmi
2. Kalo butuh jasa pemandu, disarankan seh pakai yah, mending ambil yang ada di dalam hutan. Selain harga lebih murah dan bisa ditawar pastinya, disarankan jangan nawar terlalu murah juga, kasian, karena rata2 pemandu informal yang didalam tidak mendapatkan gaji dan hanya mengandalkan dari wisatawan uang datang berkunjung saja.
3. Jangan lupa bawa senter, karna ada beberap objek wisata goa yang bagus dan tentunya gelap,hehehe, lumayan buat hemat sedikit pengeluaran
Selesai sudah mengelilingi hutan selama lebih kurang 1 jam setengah, kami memutuskan bermain air dan berenang di bibir pantai pangandaran barat. Maen selama 1.5 jam sambil menikmati sunset, indah sekali.
Malamnya kami hunting kuliner di sekitar pangandaran, kami menuju lokasi bernama pasar Ikan, disana kami memutuskan untuk makan di RM Wisata Bahari, makanannya enak2 dengan porsi yang lumayan banyak pula. Pesanan kami Kepiting Saos Tiram, Kerang Saos padang, kangkung cah dan tentunya ikan bakar. Semuanya maknyuss dengan harga yang terbilang murah hqnya 198 rb saja. kenyang banget, untung bawa dtozym buat detox :D
Perjalanan hari ini berakhir di hotel Rose inn. Dapat kamar family room dengan dua ranjang plus AC dan TV tentunya, harganya cuman 250 rb aja semalam.
Semua langsung tertidur lelap, siap-siap buat hari ke-4 ke area Green Canyon, pantai Batu Karas, Pantai Batu Hiu dan penangkaran Penyu.
No comments:
Post a Comment